Ribuan Siswa di Batang Batang Terima MBG, Babinsa Pastikan Kualitas dan Ketepatan Distribusi

oleh -5 views
oleh

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 29 Januari 2026 Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kecamatan Batang Batang, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Sebanyak 2.429 siswa dari 51 sekolah menerima manfaat program tersebut melalui SPPG Khusus BGN yang berlokasi di Desa Legung Barat. Kamis, 29 Januari 2026.

Kegiatan penyaluran MBG berlangsung sejak pukul 07.30 WIB hingga 10.30 WIB, dengan pendampingan langsung oleh Babinsa Koramil 0827/14 Batang-Batang guna memastikan distribusi berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran.

Program MBG ini diselenggarakan oleh KSPP Syariah BMT Nuansa Umat bersama Yayasan At-Ta’awun, dengan total 2.429 porsi makanan bergizi yang disalurkan kepada peserta didik dari berbagai jenjang pendidikan.

“Kami melihat langsung antusiasme anak-anak sejak pagi. Mereka senang, tertib mengantre, dan sangat mengapresiasi adanya program Makan Bergizi Gratis ini,” ujar Sertu Nur Cahyono, Babinsa Koramil 0827/14 Batang Batang saat ditemui di lokasi.

Adapun sasaran penerima MBG meliputi TK/RA/KB sebanyak 475 siswa, SD/MI 817 siswa, SMP/MTs 649 siswa, SMA/MA 428 siswa, serta PKBM 60 siswa. Seluruh makanan didistribusikan menggunakan dua unit kendaraan operasional jenis Daihatsu Grand Max yang dikemudikan oleh petugas dapur SPPG.

Menu makan yang disajikan terdiri dari nasi putih, soto ayam, dan buah jeruk, yang disiapkan oleh dapur SPPG KSPP Syariah BMT Nuansa Umat sesuai standar kebersihan dan gizi.

“Dari pengecekan kami di lapangan, kualitas makanan sangat baik, bersih, dan layak konsumsi. Menu juga memenuhi unsur gizi yang dibutuhkan anak-anak sekolah,” tambahnya.

Selama pelaksanaan kegiatan, tidak ditemukan permasalahan menonjol. Seluruh rangkaian distribusi berjalan lancar dan mendapat respons positif dari pihak sekolah maupun para siswa.

Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai upaya meningkatkan kesehatan, konsentrasi belajar, dan kualitas sumber daya manusia sejak usia dini, khususnya di wilayah Kabupaten Sumenep. (Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.