Seputarmadura.com, Sumenep, Jumat 24 Maret 2017- Danramil 0837/19 Sapeken, Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kapten Inf Sutrisno bersama anggota, Forpimka dan para Ka UPT melaksanakan olah raga bersama, Jumat (24/3/2017).
Acara tersebut diawali senam aerobik dilanjutkan jalan santai mengelilingi Pulau Sapeken, dalam rangka Komsos dan membina fisik guna mendukung tugas pokok sebagai Prajurit TNI.
“Walaupun sudah berada di satuan Teritorial, tentunya kita masih membutuhkan fisik yang prima untuk bisa melaksanakan tugas pokok sebagai aparat kewilayahan,” terang Danramil Sapeken, Sumenep, Kapten Inf Sutrisno, Jumat (24/3/2017).
Ia menuturkan, para prajurit disamping dituntut untuk latihan, juga diharuskan membina wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.
“Untuk mencapai sasaran tugas tersebut tentunya harus ditunjang dengan olah raga secara teratur dan mengikuti pola hidup sehat, ” paparnya.
Dalam pelaksanaanya pembinaan fisik dan menjaga kesegaran jasmani anggota Koramil 0827/19 Sapeken mengadakan olah raga bersama, dengan melaksanakan senam aerobik dilanjutkan jalan santai mengelilingi pulau Sapeken yang berjarak kurang lebih 3 km, dan diikuti kurang lebih 55 orang.
“Sasaran kegiatan ini, disamping menjaga stamina Personil, yaitu untuk menjaga Silaturahmi Antar Prajurit di masing masing wilayah, serta ingin menunjukkan Ke masyarakat bahwa anggota tetap terjaga Staminanya dan sekaligus sebagai upaya menciptakan kebersamaan Prajurit Kowil dengan lingkungan masyarakat,” pungkasnya.(Nita)