Bupati Sumenep Beri Penyematan Tanda Kehormatan Kepada PNS Dari Presiden RI

oleh -103 views

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 15 Agustus 2019- Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur, A. Busyro Karim, memberikan penyematan tanda kehormatan kepada sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Presiden RI, Kamis (15/8/2019).

“Pemberian tanda kehormatan ini merupakan apresiasi Pemerintah Pusat kepada PNS di Kabupaten Sumenep, atas kinerja yang telah dilaksanakan dengan baik sehingga, peningkatan pelayanan semakin membaik,” kata Bupati, Kamis (15/8/2019).

Bupati menuturkan, PNS dilingkungan Kabupaten Sumenep semakin meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat, sehingga perhatian pemerintah pusat menilai PNS di Kabupaten Sumenep layak untuk mendapatkan kehormatan.

“Dari hasil yang dicapai oleh PNS Sumenep dalam meningkatkan pelayanan, maka Pemerintah Pusat memberikan penghargaan setinggi tingginya kepada PNS di Kabupaten Sumenep, atas hasil kerja yang dicapai dalam melayani masyarakat,” ujarnya.

Bupati berharap agar PNS yang sudah mendapat tanda kehormatan dari pemerintah pusat agar dapat menjaga prestasinya dan meningkatkan kinerjanya lagi.

“Jadikan tanda kehormatan ini untuk lebih giat lagi dalam bekerja. Dan bagi PNS yang lain untuk bisa meningkatkan kinerjanya lebih baik dan baik,” pungkasnya. (Nit)