Selalu Mengatasi Kesulitan Rakyat Di Sekelilingnya, Kodim 0827/Sumenep Bagikan Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Yang Membutuhkan

oleh -31 views

Seputarmadura.com, Sumenep, Sabtu 29 Juli 2023 Kodim 0827/Sumenep, Madura, Jawa Timur, bagikan sarapan gratis nasi bungkus kepada tukang becak dan masyarakat yang membutuhkan. Sabtu, 29 Juli 2023.

Ratusan bungkus nasi tersebut langsung dibagikan kepada masyarakat seperti tukang becak, jualan pentol yang sedang mencari nafkah dan masyarakat lainnya yang sedang melintas di depan Kodim 0827/Sumenep.

Program sarapan ini, kedepan akan terus digalakkan setiap hari. Diharapkan masyarakat yang berkecukupan bisa ikut andil dengan berbagi makanan seikhlasnya baik berupa nasi, kue maupun minuman.

Program social tertsebut diberi tema ‘Silahkan Ambil Seperlunya, Letakkan Seikhlasnya’ yang diberikan oleh para personel TNI di Kota Keris Sumenep.

Saat menyalurkan nasi bungkus, para personel TNI sudah menunggu di pos depan Makodim yang sudah disiapkan.

Dandim 0827 Sumenep Letkol Czi Donny pramudya Mahardi S.E. M.Si. melalui pasi Ops Kodim 0827/Sumenep Kapten Inf Agung mengatakan, pembagian sarapan gratis tersebut merupakan inisiatif Kodim, dengan tujuan untuk mengajak masyarakat bersedekah dan bergotong royong membantu warga yang kesusahan.

“Kewajiban kita untuk mencari nafkah dan membantu masyarakat, seperti tukang becak. Kita membantu persiapan dia berangkat di pagi hari dalam rangka mencari nafkah untuk memenuhi tugas dan kewajibannya,” terangnya. (Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.