Seputarmadura.com, Sumenep, Minggu 19 Maret 2023– Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep, Madura, Jawa Timur, menyiapkan aneka edukasi kesehatan bagi masyarakat selama menjalani ibadah puasa.
Tips kesehatan ini dinilai penting bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah, khususnya yang memiliki riwayat penyakit kolesterol, kencing manis, asam urat dan gula darah.
“Kami akan hadirkan dokter spesialis penyakit dalam, karena beberapa penyakit itu ada hubungannya sama penyakit dalam. Termasuk nanti juga ada hubungannya dengan syaraf ketika nanti ada manifestasi sakit yang mengakibatkan gangguan pada bagian syaraf,” kata Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dr. Erliyati, melalui Kasi informasi Arman Andika Putera, SKM. M.Kes.
Selain itu, RSUD Moh. Anwar juga berencana akan menghadirkan Dokter Rehab Medik untuk memberikan tips kepada masyarakat berkenaan dengan olahraga atau kegiatan yang bisa dilakukan orang yang berpuasa seperti didalam ruangan.
“Karena setiap orang yang melaksanakan puasa pasti tidak akan melakukan kegiatan diluar ruangan terus menerus, tentunya akan dilakukan didalam ruangan meski dengan alat yang seadanya, dan itu nanti juga akan kami kaji lagi,” tuturnya.
Arman juga menuturkan, bahwa berbagai tips akan diberikan oleh RSUD Moh. Anwar melalui chanel youtube nya kepada masyarakat serta akan menghadirkan beberapa Dokter spesialis seperti Dokter spesialis jantung, Dokter spesialis penyakit dalam, Dokter syaraf, dan juga Dokter ahli gizi.
“Nantinya para Dokter spesialis itu akan menjelaskan dan memberikan berbagai tips selama menghadapi bulan Puasa, untuk itu silahkan subscribe official kami youtube RSUD. H. Moh. Anwar,” pungkasnya.
Sementara itu bagi masyarakat yang ingin bergabung dengan RSUD Moh. Anwar per tanggal 20-25 Maret akan dibuka Lowongan kerja (Loker) khusus untuk pegawai BLUD Non Aparatur Sipil Negara (ASN). (Yun/Hen)