Lewat Lagu Buaya Buntung, Inul Daratista Hibur Warga Sumenep

oleh -85 views
IMG_20170319_134723
Ratu dangdut Inul Daratista, saat menghibur warga Sumenep pada pembukaan Mall De Baghraf City

Seputarmadura.com, Sumenep, Minggu 19 Maret 2017- Lagu Buaya Buntung, menjadi pembuka Ratu Dangdut Inul Daratista, menghibur warga Sumenep, Madura, Jawa Timur, Minggu (19/3/2017), tepat pukul 13.10 Wib.

Artis Ibu Kota ini, di Sumenep dalam rangka pembukaan Mall De Baghraf City, di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Kota setempat.

Ribuan masyarakat pun memadati lokasi grand opening Mall De Baghraf City tersebut.

Penampilan Ratu Dangdut itu semakin meriah dengan duet Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi bersama Inul Daratista.

Pembukaan Mall De Baghraf City tersebut dihadiri Anggota DPR RI Dapil Madura, MH Said Abdullah, Bupati dan anggota Forpimda Kabupaten Sumenep.(Nita)

No More Posts Available.

No more pages to load.