Ini Jaminan Kapolres dan Dandim Sumenep Soal Keamanan Liburan Idul Fitri 2018

oleh -6 views
oleh

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 7 Juni 2018- Bentuk perhatian pimpinan terhadap para petugas yang bersiaga di Pos Pantau guna melayani pemudik dengan mengatur arus lalu lintas, memberikan bantuan informasi, pelayanan kesehatan dan bantuan lain yang diperlukan.

Kapolres Sumenep, Madura, Jawa Timur, AKBP Fadillah Zulkarnain SIK, SH, Dandim 0827/ Sumenep Letkol Inf Ato Sudiatna dan Bupati serta Wabup setempat menjamin keamanan selama libur Idul Fitri 2018 di wilayah hukum Polres Sumenep.

Polres Sumenep dan Kodim 0827 beserta Forkopimda Sumenep memastikan tidak akan ada gangguan keamanan khususnya di Kabupaten Sumenep. Madura-Jawa Timur. Kamis, (7/6/2018).

Kapolres AKBP Fadillah Zulkarnain mengatakan polisi bersama TNI dan unsur terkait siap memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat yang melaksanakan liburan Idul Fitri diwilayah Kabupaten Sumenep.

Selain melihat kelengkapan sarana dan prasarana serta kesiapan personel yang bertugas di Pos Pantau tersebut, AKBP Fadillah Zulkarnain menyampaikan kepada AKP Eka Anggriana (Kasat lantas Polres Sumenep) untuk segera menyiap siagakan Pos Kesehatan yang harus betul-betul disiapkan, dengan harapan apabila ada pemudik yang sakit bisa langsung ditangani petugas medis.

Pengecekan serta kunjungan ke pos pantau tersebut dilakukan bersama selesai kegiatan Buka Puasa Bersama dan Syukuran Renovasi Masjid Wali Songo di Mapolres Sumenep.

Dukungan yang sama disampaikan Dandim 0827 Sumenep Letkol Inf. Ato Sudiatna. Dikatakannya, TNI bersinergi dengan Polri untuk memberikan jaminan keamanan di wilayah Kabupaten Sumenep.

“Dengan personil yang ada, Kodim 0827 Sumenep akan mengkerahkan secara maksimal personil demi menjaga keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat yang akan melaksanakan aktivitas di masa liburan Idul Fitri,” terang Dandim dilokasi.

Hadir pada kegiatan Buka Puasa Bersama dan Syukuran Renovasi Masjid Wali Songo Polres Sumenep diantaranya; Bupati Sumenep Dr. KH. A. Busyro Karim M.Si., Wabup Ahmad Fauzi SH., Kapolres Sumenep AKBP Fadillah Zulkarnain SIK, SH, Dandim 0827/ Sumenep Letkol Inf Ato Sudiatna. (Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.