Ciptakan Suasana Harmonis Di Awal Ramadhan, Babinsa Koramil 0827/09 Pragaan Komsos Dengan Perangkat Desa

oleh -17 views

Seputarmadura.com, Sumenep, Rabu 29 Maret 2023 Memasuki awal bulan suci Ramadhan, Babinsa Koramil 0827/09 Peragaan Sertu Masturi tetap melakukan komunikasi sosial (Komsos) bersama Perangkat Desa Kaduara timur Kecamatan Peragaan Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Rabu, 29 Maret 2023.

Hal ini dikatakan oleh WS Danramil 09/Peragaan Serma Salam. Ia menuturkan, kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan aparatur desa.

“Sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan,” katanya.

Di sela-sela komsosnya, Sertu Masturi menghimbau untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta selalu menjaga kesehatan dalam menjalankan ibadah puasa.

Ia juga menyampaikan, komsos dengan perangkat desa secara langsung hasilnya akan lebih efektif, sehingga nantinya perangkat desa dapat menyebar luaskan apa yang menjadi masukan atau informasi dari Babinsa kepada warganya.

“Sebaliknya melalui komsos kita juga lebih cepat mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan yang berkembang di masyarakat, guna lakukan deteksi dini dan cegah dini,” terangnya. (Red)