Seputarmadura.com, Sumenep, Senin 20 Februari 2023– Sebagai upaya menanamkan kedisiplinan, patuh kepada guru dan tata tertib aturan di sekolah, guna menjadikan pedoman untuk mengimplementasikan kedalam kehidupan sehari-hari para siswa.
Hal tersebut disampaikan Babinsa Koramil 0827/01 Kota Serka Khusnul Hadi, saat menjadi pembina upacara di SDI Terpadu Al Hidayah Desa Pangarangan, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Senin, 20 Februari 2023.
Dalam arahannya Serka Khusnul Hadi mengajak kepada para siswa agar selalu berbakti kepada Bapak dan Ibu Guru serta kepada kedua orang tua.
Selain itu, meningkatkan kedisiplinan, patuh dan taat pada aturan serta tata tertib yang ada di sekolah.
Menurutnya, ajakan tersebut merupakan dasar bagi para siswa dalam dunia pendidikan yang sangat berguna, untuk di edukasikan kepada pelajar/siswa.
“Ini merupakan dasar, tata krama dalam kegiatan belajar mengajar, seperti patuh kepada guru, selain itu disiplin, ini sangat penting bagi mereka,” ujarnya.
Babinsa masuk sekolah, lanjutnya merupakan program dari angkatan darat, sebagai tujuan membina, membimbing, yang nantinya dijadikan pedoman para siswa dalam kehidupan sehari-hari, baik itu dilingkungan sekolah, maupun dilingkungan mereka tinggal.
“Pentingnya pendidikan wawasan kebangsaan dilingkungan sekolah, nantinya akan membawa dampak positif guna membentuk generasi muda milenial yang tangguh,” imbuhnya. (Red)