3 Kabupaten Di Madura Absen dalam LSN Jatim IV di Bangkalan

oleh -73 views
3 Kabupaten Di Madura Absen dalam LSN Jatim IV di Bangkalan

Seputar Madura, Bangkalan 25 Agustus 2015- Meskipun Liga Santri Nusantara (LSN) Regional Jawa Timur IV bertempat di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Namun sangat disayangkan karena 3 kabupaten yang ada di madura yakni Sumenep, Pamekasan, dan Sampang absen.

“Hanya pesantren Bangkalan yang berpartisipasi, kabupaten lainnya tidak ikut,” kata Kordinator LSN Jatim IV, Hasani Zubair, Kamis (25/8/2016).

Hasani memaparkan Kegiatan yang akan di gelar pada tanggal 28 Agustus 2016 hingga 3 September 2016 itu tidak dipungut biaya yakni gratis. “Gratis, asalkan benar-benar santri” ujarnya

Pihaknya sangat menyanyangkan atas ketidak ikutsertaan Sumenep, Pamekasan dan Sampang. padahal kompetisi ini bertujuan untuk menjaga dan merawat hubungan antar pesantren atau dengan bahasa lain sebagai ajang silaturrahim atar santri, serta menjaring pemain potensial dibidang sepak bola yang berasal dari kalangan santri.

“Saya sangat menyayangkan sekali, 3 Kabupaten lainnya di Madura tidak ikut, padahal ini gratis dan tujuannya baik” pungkasnya. (AS)

No More Posts Available.

No more pages to load.