Seputarmadura.com, Sumenep, Jumat 27 Agustus 2021- Satlantas Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, bagi-bagi nasi kotak dan masker kepada abang becak di masa perpanjangan PPKM, Jumat (27/8/2021).
“Aksi berbagi nasi kotak dan masker ini merupakan kegiatan rutin setiap pekan yang dilakukan Satlantas Polres Sumenep dengan tagline-nya, Jumat Berkah,” ujar Kasat Lantas Polres Sumedang AKP Lamudji.
Dengan adanya program rutin Jumat Berkah ini, kata Lamudji, diharapkan bisa membantu dan menyambung tali silaturrahmi dengan masyarakat sekitar, dan saling membantu antar sesama.
“Kita ketahui bersama, bahwa di masa Pandemi COVID-19 ini ruang gerak masyarakat dibatasi, sehingga berdampak terhadap perekonomian. Untuk itulah, kita turun langsung dalam aksi berbagi,” tuturnya.
Lamudji juga mengungkapkan, dalam kegiatan itu, kata Lamudji, petugas sekaligus memberikan sosialisasi terkait pentingnya menjaga protokol kesehatan (prokes) sekaligus membagikan masker kepada yang tidak memakainya.
“Sekaligus sosialisasi soal 5 M (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dengan air yang mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi),” ujarnya. (Tin/Nt)