Pimpinan Dua OPD di Sumenep Masih Kosong

oleh -36 views
oleh
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sumenep, Titik Suryati

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 13 September 2018- Hingga kini pimpinan di dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, masih kosong.

Dua OPD yang belum memiliki pemimpin definitif hingga sekarang yakni Dinas PU Bina Marga dan Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sumenep, Titik Suryati mengatakan pengisian jabatan dua kepala OPD itu saat ini masih dalam proses.

“Pengisian jabatan eselon dua itu masih dikonsultasikan kepada KASN (komisi aparatur sipil negara),” kata Yatik, sapan akrab Titik Suryati itu, Kamis (13/9/2018).

Untuk kepastian pengisian jabatan di dua Kepala OPD itu, lanjut Yatik, masih belum diketahui.

“Yang menentukan kapan pastinya dilakukan pengisian jabatan itu adalah KASN. Kalau kami tidak bisa menentukan, kapan akan selesai,” terangnya.

Ia mengungkapkan, pengisian jabatan itu bisa saja dilakukan awal tahun mendatang. Karena saat ini sudah mau memasuki akhir tahun.

“Akan lebih sempurna jika semua tahapanya dilakukan di awal tahun. Sehingga kalau nanti ada perubahan SO (struktur organisasi), bisa sekalian dengan pemetaannya,” pungkasnya. (Nit)

No More Posts Available.

No more pages to load.