Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 21 Juni 2018- H+6 Hari Raya Idul Fitri 1439 H pengunjung obyek wisata di Pantai Sembilang Kecamatan Giligenting Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur terjadi peningkatan lonjakan pengunjung Kamis (21/6/2018).
Sesuai pengamatan di lokasi Obyek Wisata Pantai Sembilang Kecamatan Giligenting oleh anggota Babinsa Koramil 0827/23 Giligenting yang saat ini melakukan pengamanan serta pemantauan, jumlah pengunjung wisata diperkirakan ± 450 orang sudah mendatangi dan memadati guna mengisi hari liburan panjang ketempat tersebut.
Sembari melakukan patroli keliling diseputaran Obyek Wisata para Babinsa Koramil 23/Giligenting juga memberikan himbuan kepada rombongan wisatawan yang ada dilokasi agar lebih hati-hati apabila mengajak anak-anaknya, dikarenakan lokasi selfi yang indah namun ada beberapa tempat yang rawan.
“Hal tersebut kita lakukan dan prioritaskan tingkat keamanan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan,” ungkap salah satu Babinsa Koramil 23/Giligenting, Kamis (21/6/2018).
Danramil 0827/23 Giligenting Kapten Inf Eko Prayitno mengungkapkan, dilokasi obyek wisata Pantai Sembilang mulai Hari H -6 sudah di dirikan pos pengamanan, pemantauan dan pelayanan.
“Pengamanan ditempat obyek wisata Pantai Sembilang tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kesiap siagaan Babinsa Koramil 0827/23 Giligenting dalam mengamankan kegiatan masyarakat dengan tujuan agar masyarakat yang datang berekreasi di bersama keluarganya merasa nyaman dan aman,” tukas Danramil.
Selain antisipasi pasca perayaan hari Idul Fitri juga bertepatan dengan lamanya liburan sekolah yang memungkinkan akan membludaknya para pengunjung di tempat hiburan wisata Pantai Sembilang.
“Yang pasti pengamanan akan terus kita tingkatkan,” pungkas Kapten Inf. Eko Prayitno selaku Danramil 23/Giligenting. (Red)