Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 7 Desember 2017- Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar pencanangan kampung keluarga berencana (KB), Kamis (7/12/2017).
Kampung KB ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pembangunan terpadu. Mulai bidang KB, Kependudukan, Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Anak, serta Lingkungan Hidup dan Kesehatan.
“Karena dengan adanya pencanangan ini, maka yang paling utama adalah perhatian kita. Sehingga kita benar-benar akan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas masyarakat,” kata Bupati Sumenep, A. Busyro Karim, Kamis (7/12/2017).
Dihadapan para kader KB dan undangan, Bupati menjelaskan perlunya akan kesadaran masyarakat dalam pelaksanaan program itu. Pemerintah daerah memberikan perhatian serius dalam melakukan edukasi, motivasi dan pembangunan sarana prasarana terkait pengembangan program KB.
Sebab, menurut Bupati, dengan adanya pencanangan itu maka paling utama adalah perhatian dari masyarakat. Sehingga benar-benar akan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas masyarakat.
“Oleh sebab itu, kami mendorong kepada semua instansi, bukan hanya di pemerintahan saja, akan tetapi instansi lain seperti TNI-Polri untuk ikut menyatu mensukseskan program KB ini,” tukasnya.
Selain Bupati dan Plt. Sekdakab Sumenep, R. Idris yang hadir dalam kesempatan itu, segenap pimpinan organisasi perangkat daerah juga turut hadir. (Fik/Nita)