Seputarmadura.com, Sumenep, Senin 27 Juli 2020- Untuk menyamakan gerakan dengan benar dan baik dalam pengamanan pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sumenep, pada 9 Desember 2020, pengendalian massa (Dalmas) dari jajaran Polres se-Madura, Jawa Timur, melakukan latihan gabungan, Senin, 27 Juli 2020.
Para personel Dalmas dari Polres Jajaran Korwil VII (Madura) menjalani latihan gabungan di Stadion A Yani, Pangligur, Sumenep, yang dipimpin langsung Dansat Brimob Polda Jatim, Kombes Pol I Ketut Gede Wijatmika.
“Latihan gabungan Dalmas ini dijadwalkan berlangsung dua hari, Senin-Selasa (27-28 Juli 2020. Tujuannya juga untuk menyamakan gerakan dengan baik dan benar sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP),” tutur Kombes Pol I Ketut Gede Wijatmika.
Selain itu, bertujuan untuk memantapkan gerakan maupun formasi Dalmas dalam persiapan pengamanan dan pengendalian massa guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas pada Pilkada Sumenep 2020.
Kegiatan ini melibatkan satuan setingkat kompi (SKK) se Madura, masing-masing Kabupaten 100 personil, dan 1 pleton Satuan brimob (Satbrimob).
“Harapan kami semua personil yang ikut pelatihan ini agar bersungguh-sungguh, supaya pengamanan Pilkada nanti berjalan maksimal,” harapnya.
Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati Sumenep, A Busyro Karim, Kapolres Sumenep, AKBP Darman, Danramil 0827 Sumenep, Letkol Inf Ato Sudiatna, Kepala Kajari Sumenep, Djamaluddin, Komisioner KPU Sumenep, A. Warits dan Komisioner Bawaslu Sumenep, Darwis. (Nt)