Marak Aksi Curas, Kapolres Sumenep Himbau Warga Selalu Waspada

oleh -55 views
oleh
Marak Aksi Curas Kapolres Sumenep Himbau Warga Selalu Waspada
Kapolres Sumenep, AKBP Joseph Ananta Pinora

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 28 September 2017- Aksi pencurian dengan kekerasan (Curas) belakangan ini terjadi di wilayah hukum Kepolisian Resort (Polres) Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Kapolres Sumenep, AKBP Joseph Ananta Pinora meminta kepada seluruh warga agar lebih hati-hati, utamanya saat bepergian.

“Kami mengharapkan masyarakat selalu waspada,” katanya, Kamis (28/9/2017).

Dia mengatakan, kasus Curas ini tidak bisa dipantau sepenuhnya oleh pihak kepolisian. Sebab, kejahatan bisa terjadi setiap saat dan bisa menimpa siapa saja.  Oleh karena itu, masyarakat diharapkan untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan yang mengancam seseorang.

“Pelaku curas selalu mengancam korban-korban yang tidak waspada. Untuk itu, jangan sampai para pelaku ini diberikan kesempatan. Mereka kan melakuan hal itu karena ada kesempatan,” ujarnya.

Bahkan, pihaknya juga meminta kepada masyarakat apabila akan atau hendak melakukan perjalanan atau keluar dari rumah dengan membawa atau mengambil uang ke tempat penyimpanan dengan jumlah banyak, aparat kepolisian siap untuk melakukan pendampingan.

“Laporkan ke kami, kami siap mendampingi,” tukasnya.

Kasus curas terakhir kali terjadi kemarin (27/9/2017) dengan korban Musriah (45) dan Basirah (24), warga Desa Prenduan, Kecamatan Pragaan. Korban mengalami luka yang cukup serius dilengan dan pundaknya.

Kejadian itu terjadi di simpang tiga jalan PUD Desa Ketawang Laok, Kecamatan Guluk- Guluk Sumenep. Dan saat ini, aparat kepolisian memburu para pelaku perampokan dengan kekerasan tersebut. (Fik/Nita)

No More Posts Available.

No more pages to load.