Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 3 Agustus 2017- Mobil dinas (Mobdin) bermerk Isuzu Intercooler D-MAX dengan nomor polisi M 8081 VP yang diduga milik Dinas Pertanian Tanaman Pangan Holtikultara dan Perkebunan (Dispertahortbun) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Desa Andulang, Kecamatan Gapura, Kamis (3/8/2017) sekira pukul 9.00 Wib.
Informasinya, mobil berplat merah yang dikemudikan Ali Ridho (52), warga Desa Kolor, Kecamatan Kota Sumenep, dan ditumpangi Kabid Sarpras Dispertahortbun Sumenep, Arif Firmanto (39), asal Perum Griya Utama, Desa Pabian, kecamatan setempat menabrak pohon kelapa yang berada dipinggir jalan.
Selain dua penumpang tersebut, juga ada Agus Salam (52), warga Jalan Diponegoro, Kelurahan Karangduak, Kecamatan Kota, serta Bambang Jasmo (53), warga Perum Batu Kencana, Kecamatan Batuan. Keduanya sama-sama menyandang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dispertahortbun.
“Kejadiannya mobil yang dikemudikan oleh Ali Ridho melaju dari arah barat ke timur, kemudian oleng dan menabrak pohon dipinggir jalan,” kata Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP. Suwardi, Kamis (3/8/2017).
Dugaan sementara, pengemudi mengendarai mobil dalam keadaan mengantuk. Sehingga, mobil berplat merah tersebut mengalami rusak parah dibagian depan mobil.
“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun semua penumpang harus dirawat di RSD Sumenep,” terangnya.
Aparat kepolisian dari Satlantas Polres Sumenep tampak sibuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) juga melakukan pendataan saksi-saksi untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. (Fik/Nita)