Seputarmadura.com, Sumenep, Jumat 12 Oktober 2018- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalianget Sumenep, Madura, Jawa Timur, memprediksi cuaca di wilayah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, selama dua hari kedepan tanggal 12-13 Oktober 2018, cerah berawan.
Dari rilis yang diterima media ini, pada Jumat, 12 Oktober 2018 pukul 07.00 Wib sampai pukul 23.59 Wib. untuk kondisi cuaca secara umum berawan, potensi hujan ringan dapat terjadi di Laut Jawa bagian timur.
Untuk kondisi arah angin dominan dari arah Timur-Tenggara. Kecepatan angin maksimum di Laut Jawa sebesar 24 knots atau 44 km/jam dan Selat Hindia selatan Jatim sebesar 25 knots atau 46 km/jam.
“Kalau gelombang di Laut Jawa bagian timur antara 0.8 sampai 2.0 meter, dan Selat Hindia selatan Jatim antara 1.3 sampai 2.5 meter,” kata Kepala BMKG Kalianget, Usman Khalid, Jumat (12/10/2018).
Sementara selama Sabtu, 13 Oktober 2018 mulai pukul 07.00 Wib dan berlaku selama 24 jam. Yakni untuk kondisi cuaca secara umum berawan. Potensi hujan ringan dapat terjadi di Laut Jawa bagian timur.
Sedangkan untuk kondisi angin yakni dari arah Tenggara-Selatan. Kecepatannya maksimum di Laut Jawa sebesar 20 knots atau 37 km/jam, dan di Selat Hindia selatan Jatim sebesar 25 knots atau 46 km/jam.
Sementara untuk ketinggian gelombang di Laut Jawa bagian timur antara 0.5 sampa 1.0 meter dan di Selat Hindia selatan Jatim antara 1.3 sampai 2.5 meter.
“Jadi kami menghimbau agar tetap berhati-hati dan waspada. Selalu mengutamakan keselamatan,” tukas Usman. (Fik/Nit)