Bawaslu Sumenep Hentikan Peredaran Ratusan Tabloid Berisi Prestasi Salah Satu Capres 2019

oleh -55 views
oleh
https://seputarmadura.com/wp-content/uploads/2019/01/Bawaslu-Sumenep-Amankan-Ratusan-Tabloid-Berisi-Prestasi-Salah-Satu-Capres-2019.jpg
Ratusan Tabloid Yang Dihentikan Sementara Peredarannya di Sumenep

Seputarmadura.com, Sumenep, Jumat 25 Januari 2019- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menghentikan peredaran ratusan tabloid bernama “Indonesia Barokah”, Jumat (25/1/2019).

“Tabloid tersebut terpaksa dihentikan karena berisi tentang prestasi salah satu Calon Presiden 2019,” kata Ketua Bawaslu Sumenep, Anwar Noris, Jumat (25/1/2019).

Ia menuturkan, tabloid itu pertamakali beredar di Kecamatan Gayam, Pulau Sapudi. Namun, terpantau oleh Panwascam setempat, sehingga dilakukan koordinasi.

“Berdasarkan laporan Panwascam Gayam, tabloid tersebut dikirimkan ke alamat salah satu masjid di wilayah setempat,” tuturnya.

Noris memaparkan, tabloid tersebut berisi tentang prestasi Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo, dan tidak diimbangi dengan prestasi Capres nomor urut 02. Manurut, Nuris, pemberitaan dari tabloit ini tidak berimbang.

Bahkan Nuris mengaku, bahwa belum tahu pengirim dari tabloit setebal 16 halaman. Tetapi secara garis besar isi dari tabloid tersebut berisi prestasi salah satu paslon.

“Informasinya ini sudah tersebar di banyak daerah. Dan juga saat ini di kantor pos banyak dan menunggu untuk dikirim. Tapi kami stop dulu penyebarannya,” tegasnya.

Saat ini Bawaslu telah melakukan koordinasi dengan pihak keamanan guna menindaklanjuti beredarnya tabloid tersebut, termasuk mencari pengirimnya. Tabloid itu dikirim oleh Redaksi Tabloid Barokah Pondok Melati Bekasi.

“Kami sudah koordinasi dengan pihak keamanan dalam menindaklanjuti hal ini,” tukasnya. (Nit)

No More Posts Available.

No more pages to load.