139 Pejabat Eselon IV Sumenep di Mutasi

oleh -78 views
oleh
Bupati Sumenep, A. Busyro Karim, Melantik 139 ASN setempat

Seputarmadura.com, Sumenep, Kamis 2 Agustus 2018- Sedikitnya ada 139 pejabat aparatur sipil negara (ASN) yang berada di lingkup Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dimutasi, Kamis (2/8/2018).

139 ASN itu terdiri dari Eselon IV-a dan Eselon IV-b dimutasi dalam pengangkatan jabatan administrator dan pengawas dalam lingkup Pemkab setempat.

Bupati Sumenep, A. Busyro Karim, dalam sambutannya menyampaikan bahwa mutasi tersebut merupakan penyegaran pemerintah. Pejabat yang baru dilantik perlu melakukan tugas sesuai dengan aturan yang sudah berlaku.

“Pejabat yang baru dilantik ini perlu meningkatkan kualitas dalam bekerja dan berusaha, serta bertekad untuk meningkatkan kepercayaan kepada masyarakat,” katanya, Kamis (2/8/2018).

Menurutnya, melakukan penyegaran pemerintahan merupakan hal penting untuk menyehatkan organisasi dan birokrasi pemerintah. ASN juga akan menumbuhkan motivasi agar masuk dalam promosi naik jabatan.

“Para pejabat ini harus mampu mewujudkan peningkatan kinerja, kualitas kepemimpinan profesionalitas dan mengasah kreatifitas serta memiliki etos kerja yang tinggi,” terangnya.

Oleh sebab itu, bupati berharap semua ASN yang telah diberikan amanah berupa jabatan baru bisa menjaga dan mempertanggungjawabkan amanah tersebut.

“Mari gotong royong dalam membangun dan memajukan kabupaten tercinta ini,” tukasnya. (Fik/Nita)

No More Posts Available.

No more pages to load.