TP PKK Sumenep Belajar Program Pengembangan Pariwisata ke Malang

oleh -115 views
https://seputarmadura.com/wp-content/uploads/2019/10/TP-PKK-Sumenep-Belajar-Program-Pengembangan-Pariwisata-ke-Malang.jpg
Ketua TP-PKK Kabupaten Sumenep, Nurfitriana Busyro saat Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Malang

Seputarmadura.com, Sumenep, Selasa 8 Oktober 2019- Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumenep, Madura, belajar program pengembangan pariwisata ke Kabupaten Malang, Jawa Timur.

“Kita melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Malang, ya dalam rangka belajar pengembangan pariwisata,” kata Ketua TP-PKK Kabupaten Sumenep, Nurfitriana Busyro saat Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Malang, Selasa 8 Oktober 2019.

Langkah yang dilakukannya, lanjut istri Bupati Sumenep ini, sebagai komitmennya mendukung kemajuan pariwisata guna mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Keberhasilan mengembangkan pariwisata butuh belajar kepada daerah yang sudah sukses dalam bidang tersebut,” paparnya.

Ia menyatakan, pihaknya melakukan kunjungan kerja ke TP-PKK Kabupaten Malang untuk menimba pengalaman tentang peran dan program TP-PKK Kabupaten setempat, dalam mendukung meyukseskan program pariwisata.

Selama ini, Kabupaten Malang memang terkenal dengan destinasi pariwisatanya yang luar biasa, salah satunya binaan TP-PKK Kabupaten setempat yakni Desa Wisata Waturejo Kecamatan Ngantang.

“PKK Kabupaten Sumenep sangat penting untuk menambah wawasan dan belajar tentang program di TP-PKK Kabupaten Malang tentang dunia pariwisata. Karena, Sumenep memiliki potensi wisata luar biasa yang membutuhkan pengelolaan dengan baik, agar memberikan nilai eknomis kepada masyarakat,” tegas anggota DPRD Jawa Timur ini.

Selain mempelajari program pariwisata, pihaknya juga ingin mengetahui program dan inovasi tentang kegiatan Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR).

“Program itu adalah salah satu bagian dari program prioritas TP-PKK Kabupaten Sumenep. Jadi kami juga perlu meningkatkan pengetahuan dan wawasan untuk menyukseskan programnya,” pungkasnya. (Nit)