PWI Sumenep Bagi-bagi Takjil di Bulan Ramadhan

oleh -120 views
https://seputarmadura.com/wp-content/uploads/2019/05/PWI-Sumenep-Bagi-bagi-Takjil-di-Bulan-Ramadhan.jpg
PWI Sumenep Bagi-bagi Takjil di Bulan Ramadhan

Seputarmadura.com, Sumenep, Selasa 21 Mei 2019- Puluhan wartawan yang tergabung di organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumenep, bagi-bagi takjil kepada pengguna jalan, yang melintas di sepanjang Jalan Dr. Cipto Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Selasa (21/5/2019) sore.

Kegiatan berbagi disaat menjelang buka puasa ini, dalam rangka berburu berkah Ramadhan.

“Ini merupakan program rutin tahunan kami (PWI Sumenep, red), setiap bulan Ramadhan. Kami selalu mengisi kegiatan bagi-bagi takjil gratis kepada para pengguna jalan, serta kegiatan sosial lainnya,” kata Ketua PWI Sumenep, Roni Hartono, Selasa (21/5/2019).

Ia menuturkan, sejatinya bagi-bagi takjil kepada para pengguna jalan dan masyarakat tersebut, bekerjasama dengan Dinas Sosial Kabupaten Sumenep.

“Kami bekerjasama dengan Dinas Sosial Kabupaten Sumenep, dan pada hari ini ada 200 takjil yang dibagikan kepada masyarakat,” paparnya.

Selain bagi-bagi takjil gratis, PWI Sumenep juga memprogramkan santunan bagi anak yatim.

“Tidak hanya bagi-bagi takjil saja, tapi ada kegiatan santunan kepada anak yatim juga. Semoga tidak ada halangan, Insya Allah minggu ini akan digelar,” pungkasnya. (Nit)