,

Kapolres Sumenep Pimpin Olahraga Bersama Meriahkan HUT Polwan ke 71 dan Papua Damai

oleh -118 views
https://seputarmadura.com/wp-content/uploads/2019/09/Kapolres-Sumenep-Pimpin-Olahraga-Bersama-Meriahkan-HUT-Polwan-ke-71-dan-Papua-Damai-.jpg
Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin (Kaos Kuning Sebelah Kiri) Pimpin Olahraga Bersama Meriahkan HUT Polwan ke 71 dan Papua Damai

Seputarmadura.com, Sumenep, Sabtu 7 September 2019- Kapolres Sumenep, Madura, Jawa Timur, AKBP Muslimin, S.I.K., memimpin langsung pelaksanaan olahraga bersama dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi wanita (Polwan) ke 71 dan Papua damai, Sabtu (7/9/2019).

Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama PJU dan seluruh anggota dilaksanakan di Lapangan Sanika Satyawada Mapolres setempat.

“Olahraga bersama ini patut diselenggaran secara rutin. Disamping meningkatkan soliditas, juga memupuk tali silaturrahmi, menjalin keakraban, kebersamaan sesama keluarga besar Polres Sumenep,” terang Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin, S.I.K., Sabtu (7/9/2019).

Selain itu, kata Kapolres, dengan olahraga ini juga menjaga kondisi fisik dan kesehatan anggota Polres Sumenep agar tetap prima dalam menjalankan tugas.

“Apabila kesehatan terjaga, maka kebugaran tubuh pun tetap prima. Seberat apapun tugas akan bisa dilaluinya. Karena tugas Polisi sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, semakin hari semakin kompleks,” tuturnya.

Kebersamaan olahraga ini, kata Kapolres Sumenep, merupakan salah satu rangkaian kegiatan memperingati HUT Polwan ke 71, sekaligus Papua damai.

“Kami meminta kepada seluruh anggota Polres Sumenep, agar terus mengedepankan tugas menjaga keutuhan NKRI, dengan hidup rukun dilingkungan masyarakat dan juga selalu membina persaudaraan,” pesannya.

Disamping olahraga bersama juga dilakukan sejumlah kegiatan lain dalam rangka HUT Polwan ke 71, diantaranya jalan jalan santai di sekitaran Kota Sumenep dan latihan menembak. (Yan/Nit)