Duh, Penderita HIV di Sumenep Terus Bertambah

oleh -77 views
Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinkes Sumenep, Kusumawati

Seputarmadura.com, Sumenep, Rabu 14 November 2018- Penderita Acquired Immune Deficiency Syndrome atau Human Immunodeficiency Virus (HIV/AIDS) di wilayah Sumenep, Madura, Jawa Timur, hingga November 2018 ini terus bertambah.

Data terbaru di Dinas Kesehatan Sumenep mencatat, pada bulan Agustus 2018 penderita HIV/AIDS sebanyak 69 orang, dan memasuki Bulan November ini, sudah berjumlah 93 orang.

Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinkes Sumenep, Kusumawati mengatakan, mayoritas penderita HIV/AIDS di Kabupaten Sumenep adalah perempuan yang notabenenya seorang ibu rumah tangga.

“Penderita itu berasal dari daerah yang memiliki mobilitas tinggi, misalkan daerah yang masyarakatnya banyak bekerja keluar negeri,” katanya, Rabu (14/11).

Namun, meskipun mayoritas diderita perempuan, Kusumawati mengklaim, seringkali penyakit itu berasal dari ketidak setiaan seorang suami yang seringkali gonta-ganti pasangan. Dan itu dibuktikan dengan mayoritas penderita HIV/AIDS yang berasal dari daerah yang memiliki mobilitas tinggi.

“Selain itu biasanya di kepulauan juga ada, karena mobilitas masyarakat disana tinggi, ada yang kerja di Bali dan lain semacamnya,” tuturnya.

Saat ini, Dinkes Sumenep sudah melayani pengobatan bagi penderita HIV/AIDS setidaknya di beberapa Puskesmas, diantaranya Puskesmas Saronggi dan Puskesmas Pasongsongan.

“Sebenarnya kunci agar terhindar dari HIV itu caranya sederhana, cukup setia pada satu pasangan,” tukas Kusumawati. (Fik/Nit)